TINELO.ID, POHUWATO – Pemerintah daerah kabupaten pohuwato mengimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan di musim penghujan khususnya daerah rawan banjir. Hal tersebut disampaikan Sekretaris Daerah, Iskandar Datau pada safari ramadhan di Kecamatan Taluditi, Selasa, (28/3/2023).
Diketahui, Sekda Iskandar Datau memimpin tim 3 safari ramadan pemda pohuwato dan pada hari kedua tim 3 berada di Kecamatan Taluditi. Pada safari itu diserahkan bantuan untuk masyarakat seperti bantuan paket ramadan dari Dinas Sosial, Bagian Kesra dan dari Baznas Pohuwato yang diserahkan di Masjid Baiturahim Desa Panca Karsa 2.
Selanjutnya pada salat tarwih berjemaah Sekda Iskandar menyerahkan dana hibah kepada takmirul masjid Al-Muhajirin Desa Kalimas.
Lanjut Sekda Iskandar, akhir-akhir ini hujan turun dengan lebatnya di wilayah kabupaten pohuwato, sehingga bagi warga yang bermukim di tempat yang rawan banjir, di lereng gunung ataupun yang dekat sungai kiranya meningkatkan kewaspadaan disaat hujan deras.
“Kita tetap berdoa semoga tidak terjadi banjir yang mengakibatkan kerugian bagi kita semua. Insyaallah hujan ini adalah rahmat bagi daerah kita”,ucapnya.
Terakhir Sekda Iskandar Datau mengharapkan kepada umat muslim khususnya untuk melaksanakan ibadah puasa dan memakmurkan masjid. Menjaga silaturahmi antar sesama manusia, serta menjaga hubungan baik dan menjalin rasa persatuan.
Pada kesempatan itu, Ketua DWP Kabupaten Pohuwato, Suriyati Datau R. Abdjul menyerahkan dua paket perangkat alat salat kepada pengurus masjid Al-Muhajirin.
Alat salat tersebut bisa digunakan oleh warga ketika mau salat ataupun ketika ada yang mau membaca al-qur’an. Karena pada perangkat salat itu terdapat pula al-qur’an yang diserahkan oleh Ketua DWP Pohuwato itu.