TINELO.ID, POHUWATO – Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa menghadiri rapat koordinasi daerah (Rakorda) penanggulangan kemiskinan se-provinsi gorontalo.
Kegiatan tersebut dirangkaikan dengan launching aplikasi gorontalo satu data (GSD) melalui digitalisasi data sektor tingkat desa GSD yang berlangsung di Grand Quality Hotel, Kota Gorontalo, Jum’at (10/06/2022).
Rakorda tersebut dibuka langsung oleh Penjabat Gubernur Gorontalo, Hamka Hendra Noor, serta dihadiri bupati dan wali kota se-provinsi gorontalo serta jajaran OPD terkait dilakukan pula penandatanganan kesepakatan bersama komitmen percepatan penurunan angka kemiskinan antara pemerintah provinsi gorontalo dengan seluruh pemerintah kabupaten/kota.
Wabup Suharsi Igirisa yang hadir sebagai Ketua Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan (TKPK ) Pohuwato menyampaikan bahwa tujuan dari pelaksanaan rapat koordinasi ini untuk bagaimana mendorong dan mengoptimalisasi data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS) itu bisa tervalidasi dan terupdate.
“Kita tarik data DTKS menjadi Gorontalo Satu Data, yang kemudian kita upayakan untuk divalidasi dan diupdate kembali, sehingga kita ketahui peringkat kesejahteraan upaya membangun konsistensi agar supaya tata kelola data semakin baik,”kata Wabup Suharsi.
Menurutnya, menanggulangi kemiskinan bukanlah tugas yang mudah, untuk itu dengan adanya pelaksanaan rakor ini, diharapkan baik pemerintah pusat, provinsi dan kabupaten/kota bahkan hingga ke tingkat desa harus bersinergi dalam penanggulangan kemiskinan khususnya dalam hal sinergi program kebijakan.
“Olehnya ini butuh komitmen kita bersama dalam menggunakan satu data yaitu DTKS, dan ini tetap harus divalidasi dan diintegrasikan dengan GSD,” ujar Wabup Suharsi.
Lanjut wabup pohuwato, target pemerintah yaitu mengurangi atau menghapuskan kemiskinan ekstrim pada tahun 2024 harus pada posisi nol persen. Maka dari itu, salah satu cara untuk mengentaskan kemiskinan adalah dengan kolaborasi seluruh pihak agar angka kemiskinan yang ada di kabupaten pohuwato itu bisa ditekan.
“Kedepan pemerintah daerah terus menggenjot penurunan kemiskinan di kabupaten pohuwato dengan mengintervensi berbagai program layanan bantuan serta peningkatan kesejahteraan masyarakat. Sehingganya, untuk percepatan penurunan kemiskinan harus itu digenjot dengan program strategis yang lebih lebih baik nantinya,”jelasnya.