Cegah Stunting, TP-PKK bersama GOW Pohuwato Gelar Workshop Capacity Building

TINELO.ID, POHUWATO – Tim Penggerak PKK Kabupaten Pohuwato bersama Gabungan Organisasi Wanita (GOW) yang dipimpin Ketua GOW Pohuwato, Suharsi Igirisa dan Ketua TP.PKK Pohuwato, Selvi Mbuinga Monoarfa serta Ketua DWP Pohuwato, Suriati Datau R. Abdjul menggelar workshop dan capacity building di Kantor Perwakilan BKKBN Provinsi Sulut yang diterima Kepala BKKBN, Diano Tino Tandaju bersama jajaran, Rabu, (27/07/2022).

Selaku Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulawesi Utara, Diano Tino mengucapkan selamat datang kepada pemda pohuwato dalam hal ini jajaran TP.PKK Pohuwato dan GOW Pohuwato yang telah berkunjung ke BKKBN Provinsi Sulut.

Bacaan Lainnya

Dijelaskannya, keberhasilan dalam menurunkan angka stunting dengan cara memvalidasi data di setiap desa juga melakukan pendampingan kepada anak, melakukan audit stunting management kasus, serta kampanye penurunan stunting dengan billboard yang diletakan di tempat-tempat strategis.

Lanjut Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulut, Diano Tino Tandaju, sebagai tuan rumah tentu akan memberikan gambaran seperti apa keberhasilan dalam menurunkan angka stunting.

“Kami akan memaparkan gambaran singkat dalam keberhasilan menurunkan angka stunting dan semoga hal ini menjadi dorongan bagi kita semua terutama PKK Kabupaten Pohuwato dan GOW Pohuwato”,ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa yang juga selaku Ketua GOW menjelaskan, tujuan organisasi GOW dan TP.PKK berkunjung ke BKKBN Provinsi Sulawesi Utara untuk mengetahui bagaimana menurunkan angka stunting. Karena seperti diketahui bahwa data stunting Provinsi Sulawesi Utara menurut SSGI 20,2 persen lebih dibanding pohuwato 34,6 persen.

“Kami memilih Sulawesi Utara untuk belajar menurunkan angka stunting, karena kabupaten pohuwato masih terlalu tinggi angka stunting atau rangking ll di provinsi gorontalo. Olehnya kedatangan kami kesini ingin belajar yang kemudian akan diterapkan di pohuwato,”jelas Suharsi.

Menurut Wabup Suharsi yang juga selaku Ketua TPPS Kabupaten Pohuwato bersama TP.PKK dan GOW berkomitmen untuk menangani masalah stunting, karena sesuai visi misi pemerintahan kami yaitu pohuwato sehat maju sejahtera (SMS) di dalamnya juga termasuk penurunan angka stunting.

Ditempat yang sama, Ketua TP.PKK Pohuwato, Selvi Mbuinga Monoarfa menambahkan, dalam rangka mendukung program pemerintah yaitu penurunan angka stunting di kabupaten pohuwato, Tim Penggerak PKK sebagai mitra pemerintah daerah bersama GOW mendukung percepatan penurunan angka stunting.

“Isyaallah dengan peran kita bersama stunting di pohuwato bisa ditekan”,pungkas istri Bupati Pohuwato,” harap Selvi.

Pos terkait